Search
Close this search box.

Ukuran TV Ideal untuk Event

ukuran tv ideal untuk event

Jika Anda berencana untuk menyelenggarakan acara dan memerlukan TV sebagai media penyampaian informasi,

maka Anda perlu tahu terlebih dahulu berapa ukuran TV ideal untuk event.

Karena mencari ukuran televisi atau monitor yang tepat untuk acara Anda bukanlah tugas yang mudah.

Anda harus memastikan bahwa tampilan dari TV Anda cukup besar untuk dilihat oleh semua orang,

tetapi tidak terlalu besar sehingga menjadi terlalu mencolok.

Karena kalau terlalu mencolok, malah dapat membuat tamu/audiens menjadi lebih fokus ke TV-nya.

Dan bukan ke acaranya.

Sudah barang tentu Anda tidak mau hal seperti ini terjadi.

Oleh karena itu dalam artikel ini,

kami akan membahas cara memilih ukuran televisi atau monitor yang tepat untuk acara Anda.

Table of Contents

Sesuaikan Dengan Ukuran Ruangan

Pertama-tama,

Anda perlu mempertimbangkan ukuran ruangan di mana acara Anda akan berlangsung.

Jika ruangan itu kecil, maka televisi atau monitor yang lebih kecil akan lebih cocok.

Namun jika ruangannya cukup besar,

maka Anda akan memerlukan televisi atau monitor yang lebih besar,

guna untuk memastikan bahwa semua tamu/audiens dapat melihat dengan jelas.

Selanjutnya,

Anda harus mempertimbangkan jarak antara televisi atau monitor dan audiens.

Jika televisi atau monitor terlalu dekat dengan audiens,

maka tampilannya akan terlalu besar dan sulit untuk dilihat.

Sebaliknya, jika televisi atau monitor terlalu jauh dari audiens,

maka tampilannya akan terlalu kecil dan sulit untuk dilihat.

Ketahui Juga Resolusinya

Resolusi mengacu pada jumlah piksel di layar.

Semakin tinggi resolusinya, maka semakin tajam pula gambarnya.

Resolusi yang paling umum adalah 720p, 1080p, dan 4k. 

720p dianggap sebagai definisi standar (SD)

sedangkan 1080p dan 4K adalah definisi tinggi (HD)

Untuk hasil yang terbaik, kami menyarankan agar Anda menggunakan TV dengan resolusi 1080p (HD)

Sedangkan untuk 4K menurut kami agak berlebihan.

Terkecuali, jika memang video/gambar/informasi yang ingin Anda tampilkan di layar TV memang memerlukan TV dengan resolusi 4K.

Selain itu, resolusi 1080p (HD) adalah resolusi standar yang paling umum dan yang paling banyak saat ini digunakan.

Dengan menggunakan TV dengan resolusi 1080p (HD) akan membuat informasi yang ingin Anda tampilkan di layar terlihat lebih jelas.

Sesuaikan Dengan Jenis Acara

Salah satu hal yang perlu Anda pertimbangkan untuk menentukan ukuran TV ideal untuk event adalah,

agar menyesuaikannya dengan jenis acara Anda.

Untuk event seperti konferensi bisnis,

Anda mungkin memerlukan layar yang lebih besar untuk menampilkan presentasi dan grafik dengan jelas.

Untuk event pernikahan atau pesta, TV dengan layar yang lebih kecil mungkin cukup untuk menampilkan tayangan slide atau video.

Ukuran TV Ideal untuk Event

Sebagai aturan umum,

Anda dapat mengikuti panduan ini untuk memilih ukuran TV ideal untuk event Anda:

  • Jika ruangan kecil dan jarak antara televisi atau monitor dan audiens kurang dari 3 meter, maka pilihlah televisi atau monitor yang berukuran 32 inci.
  • Jika ruangan sedang dan jarak antara televisi atau monitor dan audiens antara 3 hingga 4 meter, maka pilihlah televisi atau monitor yang berukuran antara 40 hingga 50 inci.
  • Jika ruangan besar dan jarak antara televisi atau monitor dan audiens lebih dari 4 meter, maka pilihlah televisi atau monitor yang berukuran lebih dari 50 inci.
  • Jika digunakan untuk acara konferensi bisnis, dengan jumlah audiens lebih dari 10 orang, maka pilihlah televisi dengan ukuran minimal 50 inci sampai dengan 70 inci
  • Jika digunakan untuk acara pernikahan atau pesta, yang hanya berfungsi sebagai slide show atau video, Anda bisa menggunakan televisi dengan ukuran minimal 32 inci sampai dengan 50 inci

Bagaimana Jika Saya Butuh TV dengan Ukuran Yang Sangat Besar?

Jika acara Anda membutuhkan TV dengan ukuran yang lebih besar dari 70 inci,

maka Anda ketimbang menyewa TV,

kami sangat menyarankan agar Anda menyewa LED screen saja.

Karena ukuran LED screen bisa custom sesuai dengan kebutuhan Anda.

Selain itu, LED screen sangat cocok digunakan jika jumlah audiens Anda cukup banyak,

dan jarak antara layar dengan audiens cukup jauh.

Kesimpulan

memilih ukuran televisi atau monitor yang tepat untuk acara Anda sangat penting untuk memastikan bahwa tampilan Anda dapat dilihat oleh audiens dengan jelas.

Sebelum memutuskan untuk menyewa TV

Pertimbangkan ukuran ruangan dan juga jarak antara televisi dengan audiens.

Pilihlah televisi dengan ukuran 32 inci jika ruangan berukuran kecil, dan jarak antara TV dengan audiens kurang dari 3 meter.

Jika ruangan berukuran sedang dan jarak antara TV dengan audiens berkisar 3 hingga 4 meter, maka Anda bisa menggunakan TV dengan ukuran 40 hingga 50 inci.

Namun jika ruangan acara cukup besar dan jarak antara TV dengan audiens lebih dari 4 meter,

maka Anda bisa menggunakan TV dengan ukuran 50 inci atau lebih.

Pertimbangkan juga resolusi dari TV tersebut.

Saat ini standar resolusi yang digunakan adalah 1080p (HD)

sedangkan TV dengan resolusi 720p (SD) sudah ketinggalan,

dan kualitas gambarnya pun juga kurang baik.

Jika Anda masih bingung, Anda bisa melakukan konsultasi dengan vendor sewa TV untuk membicarakannya terlebih dahulu.

Jadi bagaimana? 

mudah-mudahan Anda sekarang sudah tahu berapa ukuran TV ideal untuk event yang akan Anda selenggarakan.

Punya pertanyaan seputar topik pembahasan kali ini?

Silahkan tuliskan di kolom komentar di bawah ya 🙂

Share This Post

Baca Juga...

perbedaan backdrop dan photobooth
informasi

5 Perbedaan Backdrop dan Photobooth

Perbedaan Backdrop dan Photobooth Jika Anda sedang berencana untuk membuat sebuah acara, tentu Anda pernah mendengar istilah “backdrop” dan juga “photobooth” Pertanyaannya adalah, apa perbedaan

cara menghubungkan laptop ke TV
informasi

Cara Menghubungkan Laptop ke TV (Mudah)

3 Cara Menghubungkan Laptop ke TV Jika Anda ingin menampilkan apa yang ada di layar laptop Anda ke layar yang lebih besar lagi seperti TV,